CLICK HERE FOR BLOGGER TEMPLATES AND MYSPACE LAYOUTS »

helm gratis pabrikan motor

Komparasi Helm Full Face ATPM Honda , Kawasaki, dan Yamaha

judul6

Helm-helm full face gratis pemberian ATPM menarik untuk dijadikan bahan perbincangan. Ketiganya menurut saya layak dibandingkan aple to aple karena proses mendapatkannya relative mirip. Nah Pada Komparasi ini saya akan berusaha seobyektif mungkin membandingkan ketiga helm yang saya miliki ini dari segi SAFETY, KENYAMANAN, TAMPILAN, dan FITUR. Helm Honda diperoleh bila membeli motor sport (tiger, megapro, dan cs1) Helm Yamaha diperoleh bila membeli Jupie MX dan Helm Kawasaki diperoleh bila membeli Ninja 250R.

Helm Honda
helm_honda_depanHelm ini dinamakan oleh perancangnya dengan nama Varian TRX 3. Helm ini merupakan sebuah revolusi dari varian-varian helm-helm Honda sebelumnya yang banyak dicibirkan orang. Revolusi artinya, memang terjadi perombakan besar-besaran baik dari tampilan, fitur dan kenyamananya menjadi yang lebih baik. Helm Full-face ini sudah menggunakan dua lapis busa keras dan Lembut yang dipercaya cukup untuk menahan benturan. Bagian dagunya pun sudah bertipe permanen, tidak seperti helm terdahulu yang knock down, artinya lebih safety, penguncinya pun sudah mengaplikasikan pengunci standar umumnya helm-helm full face dipasaran . . . saat dipakai, helm ini sudah manteb menjepit muka sehingga helm tidak mudah berputar Helm ini cukupnyaman dipakai. Tinjauan Safety saya kasih ponten 7,5 dan kenyamanan saya kasih ponten 7.
Tampilan Helm ini boleh dibilang minimalis, warna Hitam gloss tanpa asesoris air duck, sepertinya walau sudah sertifikasi SNI-2, Honda menciptakan helm ini dengan tema basic helmet, dengan segala fungsionalitas mendasar sebuah helm bahkan Stikernya mudah sekali dicopot. Saya Kasih Ponten 7 Bagaimana Fitur Helm Ini? Ok kita bahas . . . Dari tinjauan Ventilasi Udara . . . Helm ini cukup banyak memberikan lubang tempat udara bersirkulasi ke dan dari Helm. Terlihat ada 4 lubang berukuran lumayan di daerah depan mulut dan atas helm yang dapat dibuka-tutup. Kacanya pun semi-tinted sekitar 15% smoke yang pasti membuat nyaman berkendara disiang hari yang terik dan tidak takut kegelapan saat berkendara malam . Pad busa dapat dilepas dengan kancing model jaman dulu, tidak menggunakan kancing jaket yang lebih keras, yang pasti mudah dibersihkan, akan tetapi busanya berkualitas nanggung . . . kayaknya gampang kempes deh. And the last . . . dibagian googlenya tidak memiliki alis karet yang berfungsi mencegah air menyelinap diatara visor dan google . . belon dicoba siy . . . tapi siyap-siyap kebasahan kalo ujan deras. Dari tinjauan Fitur, saya kasih ponten 6,5

helm_honda_dalam helm_honda_google helm_honda_samping


Helm Kawasaki

helm_kawak_depanHelm Ini merupakan pengasih KMI atas pembelian satu Unit Ninja 250R. Seperti helm Honda, Helm inipun sudah dilapisi oleh dua lapiasan busa keras dan busa lembut di kompartemen dalamnya, bagian Penguncinya sudah cukup baik, akan tetapi Ukuran yang saya peroleh adalah L, dan nggak tau kenapa, helm ini tidak terlalu ngepres saat dipakai, nggak tau deh kalo yang makenya memiliki size kepala yang lebih besar dari saya, Helm ini terbantu untuk ‘diam’ saat dikenakan bila kita neguncinya dengan cukup kuat, dari segi safety saya kasih nilai 7. Helm ini sangat ringan, mungkin pemilihan material ABS nya yang menentukan bobot Helm ini, sat dipakai lebih dari dua jam tidak membuat kepala terbebani dari segi safety saya beri ponten 7,5
Tampil dengan Cat Hitam Doff membuat helm ini bertema sedikit industrialis . . . Halah . . . dibekali dengan air duck membuat Helm ini cukup modis dan modern . . .bro bisa lihat sendiri, Bahkan Tulisan Ninja dan Kawasaki di lekatkan dan dan diberi finishing spot UV Vernish . . . Niat baget euy. Untuk Tampilan Saya beri ponten 7,5. Dari tinjauan fitur Helm Kawasaki memiliki ventilasi udara yang cukup baik, Visornya masih bertipe jernih, agak silau ditambah lagi warna hitam memiliki nilai emisifitas mendekati 1 membuat hel ini cukup panas saat dipakai riding tengah hari bolong, Tapi Kalo dibuat riding malam . . . mantebbbb. Helm sudah memiliki alis karet pencegah ‘tampiyas’ air hujan agar tak menyelinap ke bagian dalam visor. Dari Fitur saya kasih ponten 7

helm_kawak_dalam helm_kawak_visor helm_kawak_samping

Helm Yamaha

helm_yamaha_visorIni merupakan helm ATPM ter modis yang saya miliki. Memiliki busa standar safety dua lapis, keras dan lembut, dengan busa kompartemen dalam yang tidak kempos plus bahan fabric yang bagus membuatnya sekualitas dengan helm-helm Full Face lokal seperti KYT dan INK, saat dikenakan, helm ini nyaman sekaligus ngepres di muka dan Wajah, pokoke berasa dilindungi banget sama helm ini, walaupun sedikit lebih berat dari pada Helm Kawasaki dan Honda. Dari segi Safety saya beri ponten 8 dan dari segi kenyamanan saya kasih ponten 7,5
Tampil dengan Motif grafis tribal yang berani plus air duck, membuat Helm ini terlihat berkelas, modern, dan Keren. Helm yang saya miliki berwarna Merah marun gloss yang senada dengan warna Si Marun V-Ixion. Pokoknya ini helm cukup keren, saya beri ponten 8 dari segi tampilan. Fitur yang disandang heli ini hampir sama dengan ke dua helm yang telah kita bahas sebelumnya, seperti ventilasi udara, Visor yang jernih dan Alis karet google. Dari fitur saya kasih ponten 7

helm_yamaha_samping helm_yamaha_dalam

Kesimpulan

  • Nilai total helm Honda = ( 7,5 + 7 + 7 + 6,5 ) : 4 = 7
  • Nilai tota helm Kawasaki = ( 7 + 7,5 + 7,5 + 7 ) : 4 = 7,25
  • Nilai Total helm Yamaha = ( 8 + 7,5 + 8 + 7 ) : 4 = 7,63
Ini menurut saya lho . .. bisa aja berbeda menurut brothers semua


3 komentar:

Anonim mengatakan...

halah broo,,helm gawan pabrik ae dibahas

Unknown mengatakan...

Tapi bicara model...
Honda huwwweelllekkk tenan!

Unknown mengatakan...

Keren brader

Posting Komentar